SERAYUNEWS – Universitas Muhammadiyah Purwokerto (UMP) terus mendorong mahasiswanya, menguasai bidang akademik dan kemampuan berwirausaha.
Salah satu buktinya, tumbuhnya ekosistem wirausaha di kalangan mahasiswa UMP. Belum lama ini mereka berhasil meraih Pendanaan Hibah Dikti Program Pembinaan Mahasiswa Wirausaha (P2MW) Tahun 2024. Sedikitnya mereka menerima dana mencapai Rp 125.660.000,-.
Kepala Biro Kemahasiswaan dan Alumni UMP, Efi Miftah Faridli MPd menyampaikan, prestasi ini merupakan bukti nyata dari semangat kewirausahaan di kalangan mahasiswanya.
“Kami sangat bangga dengan pencapaian ini. Ini menunjukkan bahwa mahasiswa UMP memiliki potensi besar dalam mengembangkan ide-ide kreatif dan berwirausaha,” katanya, Jumat (10/5/2024).
Wakil Rektor III Bidang Kemahasiswaan dan Al Islam Kemuhammadiyahan, Drs Ikhsan Mujahid MSi mengatakan, P2MW memberikan kesempatan emas bagi mahasiswa untuk mengembangkan potensi kewirausahaan mereka.
“Program ini tidak hanya memberikan dana pengembangan, tetapi juga pendampingan dan pelatihan bagi mahasiswa yang sudah punya usaha,” kata dia.
Menurutnya, prestasi ini menjadi momentum penting bagi UMP dalam memperkuat ekosistem kewirausahaan di kalangan mahasiswa.
“Dengan adanya dukungan dana dan pembinaan yang intensif, harapannya mahasiswa dapat menjadi agen perubahan yang mampu menghadapi tantangan dunia bisnis,” katanya.
Sebagai informasi, P2MW merupakan program pengembangan usaha mahasiswa yang telah memiliki prototipe produk atau sudah menjalankan usaha.
Direktorat Belmawa, Ditjen Diktiristek memberikan kesempatan kepada mahasiswa aktif tingkat sarjana yang memenuhi syarat untuk mengikuti program P2MW.